Wajah Makin Glowing dengan Glowtening Serum


Buat saya, area wajah menjadi area yang paling mempengaruhi kepercayaan diri saya. Kalau wajah terlihat cerah dan bersih, kepercayaan diri saya jadi meningkat. Tapi kalo kulit wajah terlihat kusam, langsung deh saya nggak percaya diri. Memakai make up pun rasanya serba salah dan tidak puas. Apakah teman-teman mengalami hal yang sama seperti saya?
 
Wajar memang kalau tingkat kepercayaan diri dipengaruhi oleh wajah, karena ketika berbicara dengan orang maka yang dilihat adalah wajah kita. Begitu juga ketika berfoto ria, yang langsung terlihat adalah wajah. Makanya skin care untuk merawat wajah itu bisa banyak jenisnya dan lengkap sekali.

Saya rutin merawat wajah, apalagi di masa pandemi yang mana semua acara yang saya ikuti berlangsung secara virtual. Kalau wajah terlihat cerah dan glowing rasanya happy sekali. Kulit wajah saya cenderung kering dan dengan bertambahnya usia, akan sangat mempengaruhi kekenyalan kulit wajah jika saya tak rajin merawatnya.



Saya menggunakan skincare dari Scarlett Whitening. Skincare ini lengkap sekali, ada perlengkapan mandi, body lotion dan tentu saja Face Care. Sejauh ini saya cocok menggunakan produk Scarlett Whitening. Maka ketika saya tahu Face Care Scarlett Whitening mengeluarkan produk Glowtening Serum langsung deh saya beli dan mencobanya. Saya penasaran apakah Glowtening Serum akan menyempurnakan perawatan kulit wajah saya.
 

Kemasan, Tekstur dan Aroma Glowtening Serum


Semua produk skincare Scarlett Whitening ini kemasannya imut-imut. Buat saya ini jadi kelebihan ya, karena saya nggak menyukai kemasan dengan isi yang banyak. Kemasan kecil praktis disimpan dan dibawa kemana-mana. Kemasan dengan isi yang sedikit juga lebih higienis karena menghabiskannya tidak membutuhkan waktu yang lama.

Glowtening Serum berukuran 15 ml. Botolnya terbuat dari kaca berwarna dove white dengan tutup pipet. Label kemasan berwarna pink tua dengan kombinasi putih. Botol dikemas dalam dus berwarna sama. Saya membelinya lewat Shopee (toko Scarlett_Whitening) seharga 75 ribu rupiah. Bisa lebih murah kalau tokonya sedang mengadakan diskon dan bisa free ongkir pula.



Kelebihan lain dari Scarlett Whitening adalah packingnya aman sekali. Glowtening Serum dibalut dengan bubble wrap dan dimasukkan dalam dus tebal. Jadi aman ketika melalui proses pengiriman. Padahal cuman beli 1 botol tapi packingnya diperhatikan sekali. Suka deh sama pelayanan Scarlett Whitening.
 
Tekstur Glowtening Serum kental namun sedikit cair. Warna serumnya putih. Ada sedikit wangi herbal ketika dicium, menunjukkan bahwa Glowtening Serum ini terbuat dari bahan-bahan alami. Glowtening Serum ini bisa digunakan untuk semua jenis kulit. Oh ya pastikan terdapat barcode dan hologram pada kemasan ya karena barcode dan hologram ini menandakan produknya original. Tertera juga nomor BPOM di kemasan.


Ini Kandungan dan Manfaat Glowtening Serum


Setelah mengoleskan Scarlett Whitening Glowtening Serum ke wajah, serum langsung meresap ke kulit. Trus langsung terasa efeknya di wajah, kulit terasa lembab dan kenyal. Dengan pemakaian yang rutin, kulit wajah jadi lebih cerah dan tekstur kulit jadi lebih baik. Glowtening Serum memang mengandung bahan alami dengan berbagai manfaat, jadi efeknya langsung bisa dirasakan.


Kandungan dan manfaat dari Scarlett Whitening Glowtening Serum adalah :

- Tranexamide Acid : Meradakan peradangan kulit, melindungi kulit dari sinar UV dan meratakan kulit.
- Niacinamide : Melembabkan kulit, menyamarkan noda hitam dan mengendalikan produksi minyak pada wajah.
- Geranium Oil : Menyamarkan garis halus pada wajah serta mengencangkan kulit dan memperlambat penuaan.
- Allantoin : Kaya akan antioksidan, sehingga mampu merangsang pertumbuhan kolagen pada kulit.
 

Begini Cara Menggunakan Glowtening Serum Scarlett Whitening


Saya menggunakan Glowtening Serum dua kali sehari yaitu pada pagi dan malam hari. Glowtening Serum bisa digunakan bersama Scarlett Whitening Brightly Ever After Serum untuk mendapatkan kulit yang cerah, glowing dan sehat. Bekas jerawat dan noda hitam juga bisa memudar.


Begini cara saya menggunakan Glowtening Serum :

1. Membersihkan wajah : Penting untuk membersihkan wajah sebelum menggunakan rangkaian Face Care agar serum meresap sempurna ke kulit wajah. Saya gunakan Scarlett Whitening Facial Wash untuk mencuci wajah. Lalu membersihkan wajah dengan Micellar Water. Micellar Water ini juga berfungsi sebagai toner.

2. Teteskan Serum Secukupnya : Kemudian saya oleskan Scarlett Whitening Brightly Ever After Serum di area pipi kanan kiri dan dahi. Diamkan dulu 5 menit agar serum meresap. Kemudian saya ambil 3 tetes Glowtening Serum dan saya oles di dahi serta pipi kanan dan kiri lalu meratakannya ke seluruh wajah.

3. Brightly Ever After Cream sebagai penutup : Supaya perawatan wajah saya maksimal, saya gunakan Scarlett Whitening Brightly Ever After Cream series sebagai penutup. Kalau saya ada acara virtual, saya tambahkan bedak namun kalau tak ada acara virtual, saya biarkan wajah saya tanpa tambahan bedak.


Gunakan Rutin Untuk Hasil Maksimal


Kondisi kulit setiap orang bisa berbeda karena itu efek penggunaan Scarlett Whitening Glowtening Serum bisa berbeda. Gunakan rutin untuk hasil yang maksimal. Jika terjadi masalah pada kulit, hentikan pemakaiannya dan konsultasilah dengan dokter kulit.

Gunakan produk Glowtening Serum yang asli dan dijual oleh penjual yang resmi. Perhatikan juga kadaluarsa produk. Masa kadaluarsa produk tertera di bagian bawah botol Glowtening Serum. Produk yang saya beli kadaluarsanya bulan Juni 2023 jadi aman digunakan. Selamat merawat wajah yaaa.

Tidak ada komentar