Kenali Penyakit Kanker dan Lakukan Deteksi Sejak Dini


Kanker adalah penyakit yang masuk ke dalam 5 jenis penyakit tidak menular yang paling banyak diderita oleh masyarakat Indonesia. Menurut data Global Burden of Cancer Study (Globocan) pada tahun 2018 dan 2020, angka kasus baru dan kematian akibat kanker di Indonesia meningkat sebanyak 8,8%.

Tahun 2018 angka kasus baru tercatat 348.809, maka kasus kanker di Indonesia 2020 menjadi 396.914 kasus. Sedangkan, angka kematian akibat kanker pada tahun 2018 sebesar 207.210 juga meningkat menjadi 234.511 kasus. Peningkatan akan terjadi setiap tahun.

Kanker itu bisa menyerang laki-laki dan perempuan. Pada tahun 2020, jumlah kasus baru yang umum ditemukan pada perempuan di Indonesia adalah kanker payudara (65.858), serviks (36.633), paru-paru (34.783), kolon (34.189), liver (21.392), dan kanker lainnya (204.059). Nah,  pada  laki-laki,  kanker  yang  banyak  tercatat  adalah  kanker  paru-paru  (25.943),  kolon (21.764), liver (16.412), nasofaring (15.427), prostat (13.563), dan kanker lainnya (90.259). 



Sementara di dunia pada tahun 2020, hampir 10 juta kematian terjadi akibat kanker. Dalam satu tahun, tercatat banyak kasus baru, seperti kanker payudara (2,26 juta), paru-paru (2,21 juta), kolon (1,93 juta), prostat (1,41 juta), kulit non-melanoma (1,2 juta), dan perut (1,09 juta). Jumlah kematian pada tahun 2020 tercatat disebabkan oleh kanker paru-paru (1,8 juta), kolon (935.000), liver (830.000), perut (769.000), dan payudara (685.000).

Apa itu kanker?


Penyakit Kanker merupakan penyakit tidak menular yang ditandai dengan adanya sel/jaringan abnormal yang bersifat ganas, tumbuh cepat tidak terkendali dan dapat menyebar ke tempat lain dalam tubuh penderita. Sel kanker bersifat ganas dan dapat menginvasi serta merusak fungsi jaringan tersebut.

Penyebaran (metastasis) sel kanker dapat melalui pembuluh darah maupun pembuluh getah bening. Sel penyakit kanker dapat berasal dari semua unsur yang membentuk suatu organ, dalam perjalanan selanjutnya tumbuh dan menggandakan diri sehingga membentuk massa tumor. Metastasis adalah penyebab utama kematian akibat kanker. Data dari WHO menyatakan, kanker adalah penyebab kematian no. 1 dan 2 di 112 negara.



Penyakit kanker ini tidak menular ya. Bahkan, jika terjadi pada ibu hamil, sebagian besar tidak memengaruhi janin. Jarang terjadi, kasus melanoma pada sang ibu bisa menyebarkan sel kanker ke plasenta dan janin. Orang yang mengalami penyakit ini, belum tentu menunjukkan gejala pada stadium awal. Umumnya, gejala akan muncul ketika penyakit sudah memasuki tahap lanjut, yakni stadium 2, 3, dan 4.

Penyakit kanker umumnya ditandari dengan berat badan turun tanpa sebab, muncul benjolan yang memerah dan membesar di bagian tubuh misalnya payudara, sering demam, nyeri di bagian tubuh, muncul luka di bagian tubuh misalnya di mulut yang tak kunjung sembuh dan kulit mengalami perubahan warna menjadi lebih gelap serta kulit ditumbuhi rambut yang berlebih.

Ada bebagai resiko yang menyebabkan orang menderita kanker. Faktor genetik menjadi penyebab utama. Penyebab lainnya adalah pola hidup tidak sehat, sering merokok dan minum minuman beralkohol. Faktor lingkungan juga bisa menjadi pemicu kanker. Jauhi lingkungan yang terpapar bahan kimia. 



Risiko kanker sendiri bisa dikurangi dengan tidak merokok, memiliki berat badan yang sehat, konsumsi makanan bergizi, rutin berolahraga, menghindari alkohol, mendapatkan vaksinasi untuk melawan HPV dan hepatitis B, dan menjauhi radiasi ultraviolet. Kematian  akibat  kanker sendiri bisa berkurang risikonya, jika terdeteksi dan dirawat sedini mungkin.

Biaya pengobatan untuk penyakit kanker memang mahal dan proses pengobatannya lama. Itulah perlunya asuransi. Nah.. FWD Insurance punya asuransi untuk para penderita kanker namanya FWD Cancer Protection.  Jika nasabah terdiagnosis kanker, nasabah tidak perlu pusing dengan biaya perawatan, karena dengan FWD Cancer Protection dari FWD Insurance, 100% Uang Pertanggungan langsung diberikan di tahap awal sejak terdiagnonis kanker sehingga nasabah bisa fokus pada kesembuhan saja.

Klaimnya pun mudah dan cepat, selama dokumen lengkap. Asuransi kanker mahal? Eits, premi FWD Cancer Protection mulai dari Rp10 ribu/bulan loh! Belinya pun mudah secara online dan dengan tiga pertanyaan kesehatan saja. Yuk, kenalan lebih lanjut dengan FWD Cancer Protection di https://www.ifwd.co.id/asuransi-kanker/cancer-protection.  Untuk asuransi jiwa dan asuransi kesehatan lainnya silakan cek www.fwd.co.id ya.




Tidak ada komentar